Pengertian Lengkap Tentang Apa itu Domain dan Hosting
Jika Anda seorang pengelola website atau sering disebut sebagai webmaster, tentu saya yakin Anda sudah paham betul apa arti dari Domain dan Hosting, namun bagi para pemula tentu kedua istilah sangatlah asing di telinga mereka. Untuk itu diartikel saya akan menjelaskan secara detail mengenai pengertian dan penjelasan lengkap mengenai 'apa itu domain dan hosting ?'.
Disini saya akan menjelaskan tiga hal, yang meliputi :
- Pengertian Domain
- Pengertian Hosting
- Pengertian Website
Selanjutnya mari kita bahas satu persatu dari ketiga istilah diatas.
Pengertian Domain
Jika kita mengartikan secara harfiah atau secara umum maka Domain akan mempunyai arti sebagai Wilayah atau Daerah Kekuasaan, namun di dalam dunia Internet, domain bisa Anda artikan sebagai sebuah nama pengganti IP Address.
Contoh domain adalah : google.com
Contoh ip address adalah : 195.122.16.30
Kita ambil contoh domain google.com yang mempunyai IP Address 195.122.16.30. Jadi jika Anda ingin mengunjungi situs google maka ada dua cara yang bisa Anda lakukan, cara yang pertama adalah dengan mengetikkan google.com secara langsung, dan yang kedua adalah dengan mengetikkan IP Address-nya.
Ada banyak cara untuk mendapatkan atau lebih tepatnya membeli domain, salah satunya adalah melalui registrar domain seperti Godaddy atau Namecheap, jika Anda ingin membeli TLD (top level domain) untuk mengganti subdomain (blogspot, wordpress, mywapblog, dll) menjadi dot com, silahkan baca cara membeli domain di artikel ini http://berguruseo.blogspot.com/2014/09/cara-membeli-domain-untuk-ubah-blogspot-jadi-dot-com.html. Dan dalam pemilihan nama domain, sebaiknya tidak asal pilih, karena ada beberapa faktor yang harus kita pertimbangkan agar mendapatkan nama domain yang unik dan memberikan nilai tambah tersendriri, selengkapnya mengenai pemilihan nama domain bisa Anda baca disini Cara Memilih Nama Domain.
Pengertian Hosting
Hosting dan Domain ibarat raja dan ratu, keduanya tak akan pernah bisa dipisahkan, dimana ada Hosting maka disitu ada Domain. Lantas apa yang dimaksud dengan Hosting ? Hosting adalah tempat yang bisa kita gunakan untuk menyimpan file digital, ada juga yang menyebut Hosting dengan istilah Cloud Computing atau penyimpanan awan. Itu hanya istilah untuk memudahkan kita saja.
Contoh penyedia hosting adalah :
- idhostinger
- 2freehosting
- x10hosting
Setiap penyewaan hosting maka Anda akan diberikan domain atau lebih tepatnya subdomain, hal tersebut berguna untuk mengakses file yang baru saja Anda simpan (upload). Jadi misal Anda sudah sewa hosting lalu diberi subdomain dan sebagai contoh Anda ingin menyimpan atau membagikan sebuah ebook dengan nama rahasicepatkaya.pdf, file tersebut sudah berhasil Anda upload, nah cara untuk mendownload file tersebut haruslah mengetikkan alamat subdomain yang baru Anda pesan + nama file (pdf) yang baru diupload dan hasilnya adalah namaanda.subdomain.com/rahasiacepatkaya.pdf
Secara garis besar, hosting dibedakan menjadi dua, yaitu Shared Web Hosting dan Cloud Web Hosting. Agar lebih mudah memahami kedua istilah hosting tersebut, kita akan membuat perumpaan sebagai Komputer.
- Shared Hosting : Kita menyewa komputer
- Cloud Hosting : Kita membeli komputer
Jadi dari perumpaan diatas, kita sama-sama bisa menggunakan Hosting namun dalam penggunaanya, Shared Hosting akan memberikan batasan, sementara pada Cloud Hosting kita bebas melakukan apa saja.
Pengertian Website
Banyak yang menyamakan website dan blog, sejatinya kedua hal tersebut berbeda, karena website adalah sebuah situs statis sementara blog adalah situs dinamis. Statis disini maksudnya adalah bersifat tetap, artinya baik dari tampilan / artikel akan tetap saat pertama kali dibuat (tidak ada update rutin) sementara dinamin mempunyai arti terus bergerak atau terus mengalami penambahan jumlah artikel (rutin update).
Contoh Website adalah : honda.com
Contoh Blog adalah : berguruseo.blogspot.com
Baik website maupun blog rata-rata sudah menerapkan web 2.0 atau komunikasi dua arah, di Blog kita akan menemukan kolom komentar, sementara di Website kita akan disediakan form yang bisa kita gunakan untuk menanyakan sesuatu hal, berupa kritik atau saran.
Sementara sampai disini dulu pembahasan kita mengenai pengertian domain, hosting dan website, semoga apa yang saya tulis ini bisa bermanfaat.
Post a Comment for "Pengertian Lengkap Tentang Apa itu Domain dan Hosting"